Wednesday, June 17, 2020

10 Tempat Wisata Menarik Di Palembang

1. Jembatan Ampera



Jadi ikon Palembang, rasanya kurang afdol kalau gak berkunjung ke Jembatan Ampera. Dibangun sejak 1965, jembatan ini menghubungkan dua daerah, yaitu Seberang Ulu dan Seberang Ilir yang dipisahkan Sungai Musi.

Demi menyambut Asian Games 2018, Jembatan Ampera direnovasi jadi makin cantik. Ada bangku-bangku di pinggirnya dan jam analog raksasa yang ditempatkan di menara jembatan. Wajib foto-foto, deh!

2. Masjid Cheng Ho Palembang



Ada sebuah masjid unik yang memiliki bangunan dengan unsur Cina, Arab, dan Palembang. Konon katanya, Laksamana Cheng Ho asal China sempat berkunjung ke Palembang dan menyebarkan Islam. BANDARQ ONLIEN

Tempatnya Instagramable, masjid Cheng Ho Palembang memiliki bangunan yang didominasi warna merah. Keren ya?

3. Pulau Kemaro



Letaknya sekitar enam kilometer dari Jembatan Ampera, Pulau Kemaro terletak di tengah-tengah Sungai Musi. Pulau ini salah satu destinasi terkenal di Palembang, nuansa budaya China-nya sangat kental.

Kamu akan menemukan pagoda dengan sembilan lantai, Kelenteng Hok Tjing Rio, kuil Buddha, serta makam Pangeran Tan Bun An dan Putri Siti Fatimah yang berdampingan. Konon, ada Pohon Cinta di pulau ini yang dipercaya masyarakat sekitar bisa membuat hubungan langgeng kalau kamu mengunjunginya. Tertarik ke sini bersama pasangan?

4. Museum Sultan Mahmud Badaruddin II



Bangunannya unik, Museum Sultan Mahmud Badaruddin II berbentuk Rumah Limas khas Palembang. Museum ini cukup dekat dengan Monumen Perjuangan Rakyat, tinggal jalan kaki saja.

Kamu bisa mengajak keluarga besar ke museum ini, karena akan ada banyak peninggalan sejarah dan budaya. Ada koleksi tekstil senjata, pakaian tradisional, kerajinan, dan koin Sumatera Selatan.

Gak cuma itu, ada pula artefak peninggalan dari zaman Sriwijaya, seperti patung Ganesha dan Buddha. Kamu cuma perlu membayar tiket seharga Rp5.000 untuk dewasa dan Rp1.000 untuk anak-anak saat ke sini. Bukanya pukul 08.00-16.00 setiap harinya.

5. Sekanak Sidewalk



Sekana Sidewalk merupakan spot wisata baru di Palembang. Pemerintah setempat mengubah tempat ini untuk menyambut Asian Games 2018. Jalan dan temboknya warna-warni, tempat ini tampak Instragamable banget.


6. Alquran Al Akbar



Ada juga wisata religi yang menarik di Palembang, salah satunya tempat Alquran raksasa. Letaknya di Pondok Pesantren Al Ihsaniyah Gandus, Alquran ini terbuka untuk umum.

Totalnya 30 juz ayat suci Alquran yang diukir di atas kayu. Ukurannya sekitar 1,7 x 1,4 meter dan disusun hingga lima lantai. Kalau ke sini, pengunjung harus memakai pakaian yang menutup aurat dan melepas alas kaki.

7. Air Terjun Maung



Destinasi alam di Palembang juga gak boleh terlewatkan. Ada Air Terjun Maung yang memiliki tinggi hampir 80 meter.

Air terjun ini mengalir dari tebing yang hijau. Udaranya sejuk banget, cocok jadi tujuan piknik bersama keluarga. Bakal seru, deh!

8. Punti Kayu



Kalau ingin wisata yang dekat-dekat saja, ada Taman Wisata Punti Kayu yang berada di jantung Kota Palembang. Penuh dengan pepohonan rimbun, suasana hutan kota ini bisa membuat hati dan pikiran lebih segar. Luas hutannya sekitar 50 hektare. JAGUARQQ

Kamu bisa mengunjungi kebun binatang, penangkaran buaya, kolam renang, area piknik, taman, naik perahu, atraksi gajah, dan area berkuda di sini. Paket lengkap, kan?

9. Benteng Kuto Besak



Benteng Kuto Besak merupakan sebuah kompleks keraton yang menjadi pusat Kesultanan Palembang. Lokasinya berada di Jalan Sultan Mahmud Badaruddin, 19 Ilir, Bukit Kecil. Benteng ini sudah ada sejak abad ke-18, tak heran banyak peninggalan sejarah di sini.

Percaya atau tidak, kabarnya benteng ini dibangun dari putih telur yang dicampur batu kapur sebagai perekat bata. Pengerjaannya berlangsung selama 17 tahun, lho.

10. Tugu Belido



Kalau Singapura punya Merlion, Palembang punya Tugu Ikan Belido. Lokasinya berada di tepi Sungai Musi, tugu ini menghadap ke Jembatan  Ampera.

Tugu ini belum lama dibangun, tapi sudah jadi ikon baru Palembang. Ikan Belido merupakan ikan endemik di Sungai Musi dan menjadi bahan utama pembuatan pempek. Sayangnya, sekarang sudah mulai punah dan beralih menggunakan ikan tenggiri.

No comments:

Post a Comment